4 Rekomendasi Mainan Anak Perempuan Agar Si Kecil Betah di Rumah

Memilih aneka permainan yang tepat untuk si Kecil tentu menjadi tantangan tersendiri bagi orangtua. Karena kini banyak jenis dan model mainan bermunculan, sehingga Anda pun harus bisa memilih permainan mana yang aman dan cocok bagi putri perempuan. Anda dapat membeli mainan di toko perlengkapan bayi, baik secara online maupun offline.

Namun di era pandemi seperti saat ini, ada baiknya mengurangi intensitas mengajak anak bepergian ke luar rumah. Oleh karena itu, membeli aneka permainan secara online menjadi pilihan tepat agar Anda dan buah hati tetap aman dan terhindar dari paparan virus berbahaya.

Salah satu toko online yang jual mainan anak perempuan serta aneka perlengkapan bayi terlengkap adalah Orami Shopping. Berikut ini rekomendasi alat hiburan bagi putri kecil versi Orami yang patut dicatat!

 

  1. Fisher Price Laugh & Learn Snack Set

Putri Anda tertarik dengan beragam jenis makanan seperti buah-buahan dan cookies? Fisher Price Laugh & Learn yang satu ini sangat cocok diberikan bagi buah hati.

Berbentuk meja makan lucu lengkap dengan buah-buahan, cookies, serta peralatan makannya, snack set dari Fisher Price ini memiliki lebih dari 85 jenis lagu, suara, dan kalimat yang dapat dimainkan.

  1. Team Gem Gemnastic Exclusive Amber

Seperti namanya, boneka lucu dan unik yang satu ini adalah boneka yang dapat melakukan berbagai gerakan olahraga senam. Selain dilengkapi dengan balok keseimbangan agar dapat membantu boneka melakukan gerakan gymnastic, set boneka lucu yang satu ini juga disertai cincin magnet agar dapat seimbang melakukan pose serta gerakan-gerakan lainnya.

  1. Jellirez Sytlemi – Mainan DIY Aksesoris Anak

Untuk anak perempuan usia 7 tahun ke atas, Anda bisa memberikannya permainan menyenangkan yang dapat mengasah kreativitasnya seperti DIY aksesoris.

Mudah dimainkan, si Kecil hanya perlu mencampurkan 2 jelly lalu menambahkan hiasan sesuai selera. Selain itu satu paket aksesoris DIY dari Jellirez ini berisi peralatan lengkap untuk membuat aksesoris mulai dari cetakan, pengaduk, mangkuk, cincin, kalung, jepit rambut, stiker dekorasi, glitter, dan lain-lain.

  1. Sylvanian Families Bedroom and Vanity Set

Jenis permainan terakhir yang dapat Anda beli khusus bagi putri tercinta adalah mainan bedroom and vanity set.

Dalam satu set alat permainan lucu ini sudah termasuk perlengkapan seperti bed, shelf, dressing table, meja, aksesoris kecil seperti brush, hair dryer, dan botol kosmetik. Putri kecil Anda pun akan senang bermain dengan set kamar tidur yang satu ini.

 

Selain Mainan untuk Putri Perempuan, Lengkapi Pula Koleksi Mainan untuk Anak Laki-Laki

Selain jual mainan anak perempuan, Anda juga dapat membeli aneka alat permainan anak laki-laki di Orami Shopping. Berbagai jenis mainan mulai dari truck, mobil, helicopter, hingga action figures tersedia khusus bagi putra tercinta.

 

Itulah rekomendasi mainan untuk putri perempuan di toko perlengkapan bayi dan ibu Orami Shopping. Untuk pilihan alat permainan lainnya, klik di orami.co.id.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *